Wali Kota Lhokseumawe, Dr. Sayuti Abubakar, S.H., M.H., didampingi Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Husaini, S.E., menyerahkan secara simbolis Dana Tunggu Hunian (DTH) Tahap I kepada enam warga terdampak banjir. Kegiatan tersebut berlangsung di ruang kerja Wali Kota Lhokseumawe.
Dana Tunggu Hunian diberikan untuk memenuhi kebutuhan sementara selama tiga bulan, yang dapat dimanfaatkan warga penerima untuk menyewa tempat tinggal atau memenuhi kebutuhan dasar sambil menunggu penyediaan hunian tetap pascabencana.
Penyerahan simbolis tersebut turut disaksikan perwakilan BNPB, Kolonel Inf Hery Setiono, Sekretaris Daerah Kota Lhokseumawe A. Haris, S.Sos., M.Si., Plh. Kalak BPBD Kota Lhokseumawe Said Bachtiar, ST., MT, serta perwakilan Bank Syariah Indonesia (BSI) Area Lhokseumawe.
.png)